Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah Teknik Dasar Serta Tips Memainkan Bass Dangdut Untuk Pemula

Teknik Dasar Serta Tips Memainkan Bass Dangdut Untuk Pemula - Peranan bass pada sebuah ansamble musik memiliki kedudukan yang beitu penting, Miisalnya saja kita mengenal para pesohor bassist kelas dunia seperti diantaranya: Jhon Myung, Billy Sheehan, dan banyak lagi nama lainya. Diantara fungsi dan tugas alat musik bass yaitu sebagai untuk sebuah chord dalam suatu ansamble musik.

Lalu bagaimana fungsi bass dalam sebuah alunan musik dangdut? Tentu saja tak ada bedanya dengan fungsi dalam ansambel genre musik lainnya. Sudah terbayang oleh kita bagaimana tidak enaknya atau ada sesuatu yang hilang kalau misalnya dalam alunan musik dangdut tidak menggunakan bass. Karena selain itu bass juga bertugas membuat beat sehingga alunan musik semakin terdengar mengalun indah dan enak untuk dijogetin.
Inilah Teknik Dasar Serta Tips Memainkan Bass Dangdut Untuk Pemula
sumber gambar :pixabay,com

Teknik Dasar Memainkan Bass :

Sebelum kita lebih jauh mempelajari cara memainkan bass untuk genre musik dangdut alangkah lebih baiknya kalau anda juga mengenal teknik-teknik dasar yang biasa digunakan dalam memainkan bass

Hal ini menjadi penting karena walapun anda belajar gitar bass secara otodidak dalam arti tidak berguru langsung pada pemain bass professional atau tidak mengikuti kursus musik namun, setidaknya Anda harus mengenal peristilahan dalam permainan gitar bass.
Inilah beberapa istilah teknik dalam memainkan gitar bass :

1.  Neck Bending, ialah sebuah istilah untuk teknik memetik senar bass lalu kemudian menghentikannya dengan cara menekan kepala bass (headstock). Sebenarnya istilah teknik ini berlaku juga pada teknik memainkan gitar biasa (bukan bass).
2.     Tapping ialah sebuah teknik dalam memainkan bass dengan cara menekan senar lalu menggesernya tidak bedanya seperti sedikit mencolek.
3.     Alternate Picking ialah salah satu teknik dalam memainkan bass dengan cara memetik senar bass mempergunakan dua jari, lazimnya jari yang digunakan adalah jari telunjuk dan jari tengah.
4.   Slapping juga merupakan teknik memainkan bass dengan cara semacam menampar pada senar bass dengan menggunakan ibu jari atau ada juga yang mempergunakan telapak tangan.
5.  Popping ialah teknik memetik bass dengan cara memanfaatkan efek bunyi yang ditimbulkan dari suara fret bass yang beradu dengan senar bass. Teknik ini dilakukan dengan cara menarik atau mengait senar bass dengan jari lalu melepasnya.
6.     Up Down Thumb ialah teknik memainkan bass dengan cara mempergunakan ibu jari yang bertindak layaknya pick sedangkan jari lainnya tetap memetik senar bass.

Itulah beberapa istilah dalam teknik dasar yang digunakan dalam memainkan bass, yang wajib kamu kuasai. Memang dalam belajar gitar bass diperlukan kekuatan jari-jari untuk menekan senar , pada mulanya akan terasa sakit karena senar bass memiliki bentuk besar.
Untuk selanjutnya saya akan menulis beberapa tips untuk pemula dalam mempelajari bass. Baik, silakan disimak ya sahabat :

Tips Memainkan Bass Dangdut Untuk Pemula :

1.     Memiliki bass pribadi
      Untuk memaksimalkan jam latihan anda, saya sarankan untuk memiliki bass secara pribadi. Karena bass merupakan alat musik eletrik otomatis anda harus membeli lengkap dengaan amplipiernya. Tidak usah yang mahal yang terpenting bisa menunjang untuk latihan regular anda.

2.     Latih skill dan speed
     Setelah anda menguasai teknik dasar permainan bass langkah selanjutnya yaitu Anda harus melatih skill kemampuan Anda dan juga speed dalam memainkan bass. Untuk bahan latihan Anda dapat meniru dari skill dan speed dari genre musik rock
.
3.     Seringlah Mendengarkan Lagu Dangdut
   Untuk menambah perbendaharaan lagu-lagu dangdut secara otomatis Anda juga harus sering mendengarkan lagu-lagu dangdut.

4.     Buat Jadwal Untuk Bermain Musik Bersama
     Untuk memantaapkan hasil latihan secara sendiri, selanjutnya ajaklah teman bermain musikmu untuk melakukan latihan secara terjadwal dan tertarget. Misalnya ketika semua personil secara pribadi telah menguasai dua atau tiga lagu selanjutnya mengadakan latihan bersama.

5.     Berlatih dengan tekun
     Setiap alat musik mempunyai tingkat kesulitan masing-masing dalam mempelajarinya, akan tetapi tidak ada yang sulit jika dipelajari secara tekun dan jangan mudah putus asa. Karena kesuksesan adalam milik orang-orang yang gigih mempertahankan cita-citanya.

Sekian dulu artikel saya yang membahas mengenai teknik dasar memainkan bass dangdut untuk pemula. Semoga artikel sederhana ini dapat bermanfaat bagi pembaca semua.


Posting Komentar untuk "Inilah Teknik Dasar Serta Tips Memainkan Bass Dangdut Untuk Pemula"